Jumat, 30 Juli 2021

3 Alasan IDN Media dan Fortune Hadirkan Majalah Bisnis Global Ke Indonesia

 

Di Masa WFH begini pastinya kita butuh asupan bacaan yang bergizi dan berkualitas, untuk menunjang produktifitas yang kita lakukan, untuk itu sangat support saat mendapatkan informasi kalau IDN Media dan Fortune digadang-gadang bakal berkolaborasi menghadirkan Informasi bisnis global yang terpercaya dan berkualitas.

Pastinya sangat menarik sekali, karena di masa pandemi seperti ini butuh ide segar dan hal yang kreatif untuk bisa bertahan dan bergerak dalam mengembangkan sebuah bisnis, salah satunya harus mendapatkan ide bisnis yang menarik dan fresh dari ahlinya. Fortune yang didirikan di New York, akan  resmi diluncurkan di ndonesia pada kuartal ketiga 2021 ini. 

Seperti yang kita ketahui, IDN Media yang berlokasi di jl Jend. Gatot Subroto, Jakarta ini merupakan platform terkenal di Indonesia, merupakan perusahaan media platform yang berfokus pada generasi millenial dan Gen Z, rencananya akan segara menghadirkan Fortune yang merupakan media bisnis global terkemuka yang berkomitmen untuk mencipatakan karya jurnalisme dengan standar akurasi, transparasi, dan legalitas yang tinggi di Indonesia.

Menariknya, Fortune sendiri merupakan brand media bisnis yang sudah global dan memiliki track record yang positif, sehingga kerjasama dengan IDN media ini menyasar para pengambil keputusan, eksekutif, pembisnis professional, wirausahawan, dan pemimpin yang aspiratif sebagai target pembacanya.

“Kehadiran Fortune ini pada dasarnya juga kami tujukan untuk milenial & Gen Z yang mmeiliki ketertarikan seputar bisnis, finansial, ekonomi, perbankan, investasi, market research, dan keuangan. Dengan terus memperhatikan akurasi dan kredibilitas informasi, kami ingin perkaya wawasan dan pengetahuan mereka,” terang Winston.

Jadi, tujuan IDN Media hadirkan majalah Bisnis Global Ke Indonesia untuk merangkul milenial dan gen z yang haus akan ilmu pengetahuan dan keingintauan terutama dalam hal bisnis maupun finansial. 

IDN Media sendiri sudah memiliki produk yang dioperasikan dengan baik, ada IDN Times, IDN Creative, IDN creator network, IDN Foundation, IDN Programmatic OOH, IDN Event, Popbela.com, Pobmama.com, Yummy, GGPW.ID, Duniaku.com. Dari deretan itu mana yang teman-teman paling suka?  

"Fortune dapat membawa #PositiveImpact bagi Millennial & Gen Z, terutama dalam bidang bisnis, finansial, ekonomi, perbankan, investasi, market research, dan keuangan," jelas CEO IDN Media, Winston Utomo.

Fortune yang kedepannya akan bergabung dengan ekosistem bisnis IDN Media, sangat berharap bisa bertumbuh bersama untuk memperkaya wawasan dan pengetahuan pembaca, berikut merupakan alasan lengkap keduanya bergabung, yaitu : 

1. Akses pada informasi yang berkualitas

IDN Media merupakan platform popular di Indonesia yang selama ini mengedepankan akses informasi yang akurat, bermanfaat, seimbang dan positif. Tentu saja sudah mempertimbangkan berbagai hal sebelum resmi memutuskan untuk membawa Fortune ke Indonesia. Seperti mempertimbangkan mengenai dampak positif apa yang bisa Millenial & Gen Z dapatkan dengan kehadiran Fortune. 

“Meski Fortune menargetkan pebisnis professional sebagai audiens utamanya, hal ini sama sekali tak mengurangi focus IDN Media pada Millennial & Gen Z,” ujar Winston.

Sehingga Fortune diharapkan dapat memperkaya ekosistem bisnis di IDN Media, dengan menyediakan jenis informasi yang disediakan oleh para publisher di IDN Media pun menjadi semakin beragam dan lebih lengkap. 

“Kehadiran Fortune ini pada dasarnya juga kami tujukan untuk Millennial & Gen Z yang memiliki ketertarikan seputar bisnis, finansial, ekonomi, perbankan, investasi, market research, dan keuangan. Dengan terus memperhatikan akurasi dan kredibilitas informasi, kami ingin perkaya wawasan dan pengetahuan mereka.” terang Winston.

2. Literasi terhadap aspek finansial penting bagi Millennial & Gen Z

Sering banget mendengar kalau belajar itu bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun, jadi termasuk membaca yang dapat memperkaya wawasan dan pengatahuan nggak hanya dapat diperoleh melalui Pendidikan formal saja, tapi bisa melalui kolaborasi IDN Media dan Fortune kelak. Sebab informasi yang berkualitas juga dapat menjadi salah satu alternatif lain yang dapat memperkaya wawasan dan pengetahuan seseoarang. 

Berkaitan dengan kehadiran Fortune di Indonesia, Winston menyebutkan, “Literasi terhadap aspek finansial menjadi salah satu hal paling penting yang sebetulnya wajib Millennial & Gen pahami. Untuk itu, Fortune ingin menjadi sumber informasi yang lengkap, akurat, dan terpercaya, serta membantu membuka perspektif baru terkait focus mereka pada aspek finansial.”

3. Millennial & Gen Z, kolaboratif dan berjiwa wirausaha

IDN Media begitu optimis terhadap keinginan Millennial & Gen Z untuk berwirausaha. Mewakili IDN Media, Winston percaya bahwa atribut yang signifikan dari generasi ini adalah karakter kolaboratif dan jiwa wirausaha yang besar. Dengan karakter kolaboratif yang mereka miliki, mereka akan menggunakan kinerja tim sebagai landasan dalam membangun sebuah bisnis.

Iya, semoga saja kolaborasi IDN Media dan Fortune makin membuat kita melek literasi dan kedepannya menjadi suatu hal yang bermanfaat. 

1 komentar:

  1. IDN Media dan Fortune adalah kolaborasi yang tepat. Fortune punya data akurat mengenai bisnis, IDN Media punya basis pembaca anak muda. Tentu ini positif bagi pemuda Indonesia dalam mengembangkan bisnis berbasis data akurat dari Fortune.

    BalasHapus