Selasa, 10 Maret 2020

Fungsi Kamera CCTV dan Merk CCTV Paling Populer di Indonesia


Sumber : google.com
Pernah nggak sih teman-teman merasa kesulitan memilih merk CCTV? Banyaknya merk CCTV yang beredar di pasaran membuat sebagian besar konsumen kesulitan menentukan merk CCTV terbaik. Termasuk aku sendiri yang kesulitan saat mau memasang CCTV di kos-kosan, soalnya setiap merek CCTV menawarkan fitur yang berbeda belum lagi dari segi spesifikasinya, kalau aku sendiri milih merk CCTV sesuai dengan kebutuhan dan paling penting gambarnya itu jernih, bahkan kalau perlu yang bisa detail, jadi wajah orang yang keluar masuk kosan bisa keliatan jelas dan bisa di pantau via handphone setiap saat.
Merk CCTV yang banyak dipakai masyarakat biasanya itu xiaomi, hikvision, Samsung dan panasonic, karena CCTV memiliki fungsi yang sama yaitu untuk merekam kejadian di lokasi yang bisa ditangkap oleh kamera CCTV. Alat pemantau keadaan ini sering di pasang di rumah, kantor, pabrik, toko, kos-kosan, jalan dan di berbagai tempat yang perlu diawasi. Pemasangan CCTV sendiri memiliki manfaat yang sangat beragam.

Fungsi kamera CCTV
Saat ini sudah banyak tempat umum maupun bangunan milik pribadi yang dipasang dengan kamera CCTV. Karena dinilai lebih aman dan dapat memantau apa yang terjadi, walaupun sedang nggak ada di tempat. Berikut manfaat dari memasang kamera CCTV, yaitu :
1. Mencegah dan membantu menangkap pelaku kejahatan
Sumber : theconvesation.com
Setiap orang pastinya nggak pernah mau menjadi korban kejahatan, untuk itu penting banget mencegah kejahatan terjadi. Jika tahu sedang diawasi, seorang pelaku kejahatan biasanya akan berpikir ulang melakukan kejahatannya. Kamera CCTV bisa menangkap muka penjahat sehingga polisi bisa dengan mudah menangkapnya.
2. Mengawasi kondisi rumah, toko dan tempat usaha lainnya secara real time

Sumber : pinterest.com
Seiring dengan majunya teknologi, banyak kamera CCTV yang dilengkapi dengan fitur canggih. CCTV xiaomi xiaofang misalnya dilengkapi dengan speaker dan microphone yang memungkinkan kamu untuk berkomunikasi dengan pembantu di rumah maupun karyawan di toko atau pejaga di kosan secara secara langsung. 
Bisa komunikasi begini aku suka, jadi walaupun nggak ada di tempat, tapi masih bisa memantau dan berkomunikasi. Selain itu dengan menggunakan teknologi internet komunikasi bisa dilakukan secara real time. Asyik banget, kan?!
3. Membantu menjaga keamanan aset pribadi
Sumber : pinterest.com
salah satu cara untuk menjaga aset pribadi dengan menyewa jasa keamanan. Kerja petugas keamanan bisa lebih efektif bila mereka dibantu dengan menggunakan Kamera CCTV. Untuk memantau area yang luas, dan yang nggak terjangkau dengan pandangan mata setiap saat. Saat ini nggak perlu cemas lagi, solusinya cukup memiliki satu tenaga satpam dan dibantu dengan beberapa kamera CCTV yang terpasang di area yang penting. Tentu saja, hal ini akan jauh lebih murah daripada harus mempekerjakan banyak tenaga satpam dan bisa 24 jam semua kejadian akan terekam secara valid.
3 Merek CCTV yang paling populer di Indonesia
Ada banyak merek kamera CCTV yang beredar di pasaran, dari segi merek dan kualitas pun beraneka macam, untuk itu sebelum membeli atau memasang, pastikan paham dengan spesifikasi, apakah kebutuhan kita sudah sesuai atau belum?!
Berikut adalah beberapa merek kamera CCTV yang banyak dipakai di Indonesia:
1. Panasonic
Sumber : Shopee.co.id
Bisa dibilang masyarakat Indonesia sudah nggak asing lagi dengan merek dari negeri sakura ini. Sejak dulu, Panasonic dikenal sebagai perusahaan yang memproduksi barang-barang elektronik berkualitas.  Panasonic mengeluarkan CCTV Panasonic IP Camera K-EF134L01E. Ini adalah CCTV terbaik yang memiliki banyak fitur. Panasonic IP Camera K-EF134L01E juga tahan terhadap segala cuaca.
2. Xiaomi
Sumber : Shopee.co.id
Xiaomi adalah sebuah merek asal China yang memproduksi berbagai jenis smartphone. Selain telepon pintar, Xiaomi juga memproduksi berbagai jenis barang elektronik lainnya. CCTV Xiaomi Xiaofang adalah salah satu CCTV yang banyak digemari, bukan saja di Indonesia tetapi juga di negara lain di dunia.
Kamera CCTV Xiaomi xiaofang adalah kamera CCTV canggih dengan harga yang sangat terjangkau. Kamera CCTV ini dilengkapi dengan banyak fitur. Untuk menghasilkan kualitas gambar yang prima, CCTV ini sudah dilengkapi dengan kamera 1080P. Kamu juga bisa melakukan komunikasi dua arah karena CCTV ini juga dilengkapi dengan speaker dan microphone.
3. Hikvision
Sumber : Shopee.co.id
Satu lagi merk CCTV yang banyak dipakai oleh masyarakat kita adalah Hikvision. Jika kamu mencari kamera handal dengan fitur yang lengkap memilih CCTV merk Hikvision bisa menjadi solusinya. Salah satu produk andalan dari hikvision adalah CCTV Hikvision Ezviz Mini Plus. Dengan tampilan mungil, CCTV ini sudah dilengkapi kamera 1080P dan microSD.
Kamera CCTV adalah salah satu alat elektronik yang bisa digunakan untuk menjaga keamanan. Dengan memasang kamera CCTV,  bisa memantau lokasi tertentu secara real time

Kalau urusan CCTV kelar kan aku jadi bisa liburan dengan bebas dan nyaman, tanpa harus kepikiran kondisi kos-kosan. Ngoomongin liburan, teman-teman bisa baca postingan aku 
Baca juga 5 Hal yang kelak akan kamu rindukan tentang Semarang 
Nah, kalau teman-teman pilih merk CCTV apa?

2 komentar: