Jumat, 22 September 2017

Review of Leivy Naturally SPA 'Goat's Milk Body Scrub'



Wah gak nyangka, ternyata saya kelar juga nyobain si putih Leivy naturally SPA. Iya, bulan september ini saya nyobain goat's milk body scrub, dengan kemasan 250g dan menurut saya produk ini penting untuk dibahas, terutama buat teman-teman yang lagi nyari produk buat nyingkirin kulit mati, dari pertama terima produk ini dari Yukcoba.in saya langsung penasaran, apalagi kalau liat kemasannya ada gambar kambingnya loh. Eeh, maksudnya saya penasaran sama body scrub yang kandungannya ada dari susu kambing ini hihihi.

Menurut saya wadahnya sih biasa, nyaris sama dengan wadah body scrub lainnya, yaitu bulat! Tapi kelebihan Leivy naturally SPA ini, untuk tutup kemasan masih menyatu, jadi pas teman-teman lagi pake scrub ini, gak usah panik tutupnya menghilang atau tertinggal, karena tutupnya menempel di wadah dan menurut saya sangat praktis dan lebih aman.


Awalnya saya pikir ada aroma kambingnya hihihi. Ternyata aromanya malah harum dan menurut saya ini terlalu harum hihihi, tapi, buat kamu yang suka aroma parfum, bisa cobain scrub  Leivy naturally SPA.

Bagi saya menyenangkan banget sebelum mandi bisa  pake scrub  Leivy naturally SPA, yang memiliki kandungan susu kambing yang kaya vitamin dan nutrisi bikin kulit jadi lembab, juga diformulasikan dengan scrub alami dan bahan aktif lainnya untuk melembabkan, menjaga kelembutan dan kesegaran kulit sepanjang hari.


Tekstur dari Leivy naturally SPA berbentuk butiran scrub yang lembut dan yang paling saya suka, body scrub ini bisa nyingkirin kulit mati dan bikin kulit lebih cerah, apalagi abis panas-panasan mengendarai sepeda motor. 

Seluruh tubuh jadi lebih harum, lembut dan terlihat lebih cerah setelah mencobanya, sayangnya gak ada petunjuk pemakaian berapa kali seminggu atau berapa hari sekali, pokoknya untuk hasil yang maksimal, sesuai yang tertera di produk, disarankan untuk menggunakan scrub dari Leivy naturally SPA secara teratur  biar kulit terlihat lebih cerah dan keliatan lebih muda.


Untuk penggunaannya ambil scrub secukupnya, kemudian gosokan pada seluruh tubuh saat mandi, lalu bilas dengan air bersih, langsung deh bisa merasakan sensasi kelembutan mandi dengan susu kambing. So far, selama saya pake ini sih, kulit saya cocok-cocok aja.

Anyway, belakang ini saya emang lagi suka sama body care yang emang bisa digunakan setiap hari dan memiliki kandungan yang aman dan pastinya mudah didapatkan. Saya sudah produk scrub dari Leivy naturally SPA dan rekomendasiin banget untuk teman-teman, nah, buat teman-teman yang udah nyobain Leivy naturally SPA, bisa sharing disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar